
pertemuan perdana di 2022
Kantor Regional XIII BKN Banda Aceh mengadakan sharing session pengisian Indeks NSPK Tahun 2021, Rabu (12/01/2022).
Acara ini diikuti oleh Kepala BKPSDM, pejabat Administrator, PIC BKPSDM se wilayah kerja Kanreg XIII.
Dalam arahannya Kakanreg mengatakan bahwa penerapan NSPK telah diterapkan pada setiap kegiatan di BKPSDM, namun lebih ditingkatkan pendokumentasiannya.
Dengan adanya aplikasi Indeks NSPK ini kita berusaha untuk mewujudkan penerapan tata kelola pemerintahan yang baik, berintegritas, dan profesional yang sesuai dengan Normal, Standar, Prosedur dan Kriteria (NSPK)